NGAWI - Memperingati Hari Bhayangkara ke - 78 tahun 2024, Polres Ngawi Polda Jatim melaksanakan ziarah makam di Taman Makam Pahlawan (TMP) yang terletak di Jl. Diponegoro Ngawi.


Wakapolres Ngawi Kompol Achmad Robial, S.E., S.I.K., mewakili Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono, S.H., S.I.K., M.Si memimpin pelaksanaan ziarah, didampingi Pejaba Utama (PJU) Polres Ngawi dan taruna/i Akpol yang sedang melaksanakan Latja di Polres Ngawi, pada Senin (24/6/2024)


Kasi Humas Polres Ngawi Iptu Dian  mengatakan bahwa ziarah ke makam Pahlawan ini juga dilaksanakan secara serentak oleh seluruh Polres yang ada di jajaran Polda Jawa Timur.


"Polres Ngawi melaksanakan ziarah secara serentam ke Taman Makam Pahlawan ini, hari ini (Senin/23/6) sesuai petunjuk dari Polda Jatim," ucap Dian ketika dikonfirmasi.


Ziarah ini lanjut Kasi Humas Polres Ngawi, sekaligus untuk mengenang dan memaknai perjuangan pahlawan Polri dalam meraih kemerdekaan RI pada masa penjajahan.


"Ziarah ini sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke -78 pada 1 Juli 2024 untuk mengenang dan memaknai perjuangan para pahlawan Polri," terang Dian 


Napak tilas perjuangan pahlawan Polri ini dilaksanakan dengan melakukan penghormatan kepada para Pahlawan yang telah gugur dengan mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga hingga prosesi penaburan bunga ke pusara pejuang kemerdekaan yang ada di TMP Ngawi


Selain itu Polres Ngawi juga melaksanakan tabur bunga di makam para pendahulu Polri yang ada di Kab. Ngawi yakni Alm AKBP Sutrisman di TPU Tempuran Paron, Alm AKBP Sukoco di Ds Grudo Kec. Ngawi dan AKBP Suwarso di Kel. Margomulyo 


"Kami kemari untuk mendoakan para pendahulu dan mengenang jasa-jasa para pahlawan saat memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia," lanjut Dian 


Diharapkan, kegiatan ini dapat menginspirasi anggota dalam melaksanakan tugas pengabdian sebagai prajurit Bhayangkara, karena Polri kini memiliki tantangan dan tugas berat dalam menjaga kondusivitas negara. (Hmsresngw-d*)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama