NGAWI, Demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Ngawi, maka Polres Ngawi Polda Jawa Timur bersama Kodim 0805 Ngawi melaksanakan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) berupa patroli skala besar dan penyekatan di perbatasan.
"Patroli KRYD gabungan dalam skala besar ini, dalam rangka menciptakan kamtibmas yang kondisif jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024," tutur Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H., saat dihubungi TribrataNews pada Sabtu (19/10/2024)
Kegiatan gabungan berskala besar kali ini adalah patroli blue light (bersinggungan) dan patroli dialogis serta penyekatan di titik-titik rawan lalu lintas, dengan menggunakan kendaraan roda dua atau sepeda motor dan mobil juga truk dinas Polri.
Sasaran patroli dialogis adalah kantor KPUD (Komisi Pemilihan Umum Daerah) Ngawi Jl. Untung Suropati, kantor Bawaslu Ngawi Jl. Yos Sudarso, dan gudang logistik KPU Ds. Klitik Kec. Geneng.
Sedangkan untuk patroli blue light dan penyekatan ruas jalan dilaksanakan di perbatasan Talok Kec. Karangjati, perbatasan Keras Kec. Geneng, perbatasan di Kec. Mantingan, simpang tiga Kec. Jogorogo, Rest area tol 575 B dan exit tol Ngawi.
"Masyarakat dan aparat desa diberikan imbauan agar turut menjaga wilayahnya supaya aman dan kondusif. Dan bila terjadi sesuatu yang tidak diinginkan bisa langsung menghubungi polisi atau TNI," ujar Kabag Ops Polres Ngawi Kompol Khristanto Widhy Nugroho, S.H., yang memimpin KRYD gabungan skala besar.
Sebagai informasi, kegiatan KRYD diawali dengan apel malam pada pukul 18.30 WIB di halaman Satya Haprabu Polres Ngawi, yang diikuti anggota Polres Ngawi dam Kodim 0805 Ngawi.(hmsresngw-d*)
Posting Komentar