NGAWI - Dalam rangka menyambut hari jadi Humas Polri ke 73 Tahun 2024, Si Humas Polres Ngawi menggelar donor darah, yang juga dilaksanakan secara serentak bersama seluruh jajaran Humas yang di satuan wilayah Polda Jawa Timur, pada Selasa (29/10/2024).

Kegiatan yang digelar di kantor PMI (Palang Merah Indonesia) Jl. Dr. Wahidin Ngawi tersebut, diikuti anggota Polres dan masyarakat Ngawi yang sudah terdaftar.

“Giat donor darah ini sebagai salah satu bentuk kepedulian Polres Ngawi dalam rangka memperingati Hari Jadi Humas Polri ke 73 Tahun,” tutur Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H., saat dihubungi media melalui seluler.

Darah yang telah didonorkan nantinya akan disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan melalui PMI (Palang Merah Indonesia) Kab. Ngawi

"Semoga darah yang didonorkan ini bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” tandasnya.

Peringatan hari jadi Humas Polri kali ini mengusung tema "73 tahun mengabdi untuk negeri, Humas Polri Presisi Menuju Indonesia Maju".

Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat menambah ketersediaan darah di PMI yang ada di wilayah Kab. Ngawi dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat yang membutuhkan. (Hmsrewngw-d*)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama