NGAWI – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Idul Fitri 1446 H, Polri dan TNI di Ngawi bersinergi melaksanakan patroli SOTR (sahur on the road)



Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas, seperti balap liar, petasan, dan tindak kriminal lainnya menjelang sahur, agar masyarakat yang beraktivitas di bulan Ramadan merasa aman dan nyaman.

Selain melakukan patroli, dialog dengan warga juga dilakukan, untuk memberikan imbauan kamtibmas dan mengajak mereka untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan.

Kali ini, setelah berpatroli, Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H , bersama Dandim 0805 Ngawi Letkol Arh Setu Wibowo, S. Hub.Int., M.H.I., dan Danyon Armed 12 Kostrad Letkol Arm Erlan Wijatmoko, melaksanakan sahur bersama personel yang bertugas di pos pengamanan yang berlokasi di alun-alun Merdeka Ngawi.

"Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan aman dan nyaman. Oleh karena itu, kami meningkatkan patroli selama bulan Ramadan, terutama pada waktu menjelang, saat dan sesudah sahur," tutur Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi, Minggu (30/3/2025)

Selama patroli berlangsung, situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Ngawi Polda Jatim terpantau aman dan kondusif.

Kapolres Ngawi tetap mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan segera melaporkan jika menemukan hal-hal yang mencurigakan.

Tak lupa mantsn Kapolres Situbondo ini juga beroesan kepada personel yang bertugas di pos untuk selalu waspada dan menjaga kesehatan.

"Terima kasih telah siap siaga dalam bertugas, jangan lupa tetap jaga kesehatan," kata AKBP Dwi Sumrahadi R.

Kegiatan patroli sahur ini merupakan bagian dari upaya Polres Ngawi Polda Jatim untuk menciptakan suasana Ramadan yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat.

Diharapkan, agenda patroli rutin yang dilakukan Polres Ngawi dan jajarannya dapat menekan angka gangguan kamtibmas, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan lebih aman dan nyaman. (Hmsresngw,-d*)

1 Komentar

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama